Cara membatasi pengguna WiFi bisa dilakukan dengan cara sederhana dan mudah dilakukan. Untuk membatasi pengguna wifi dirumah atau dikantor, anda tidak perlu menggunakan aplikasi lain atau software pihak ketiga. Semua pengaturan untuk manajemen wifi sudah tersedia melalui router bawaan ISP. Hanya dengan melakukan pengaturan router anda bisa membatasi jumlah pengguna wifi dengan ampuh.
Membatasi jumlah pengguna wifi perlu dilakukan untuk mengurangi penggunaan bandwidth jaringan internet anda. Karena meskipun anda berlangganan paket Indihome 100 Mbps tapi jika banyak pengguna hasilnya akan menyebabkan koneksi yang sangat lambat.
Selain itu, membatasi pengguna WIFI juga sangat ampuh untuk mengontrol penggunaan kuota diatas ketentuan untuk menghindari penurunan kecepatan akibat kebijakan Fair Usage Policy (FUP). Layanan internet indihome memang layanan internet yang banyak digunakan oleh banyak orang karena layanan internet indihome dikenal cepat dan stabil setelah menggunakan kabel Fiber Optik sebagai jaringan penghubungnya.
Memang pada dasarnya mengurangi pengguna wifi bukan sebuah cara yang sangat kebal trik apapun, namun sebagai langkah pertama cara mengurangi pengguna WIFI ini sangat cocok membuat pengguna geleng-geleng kepala.
Router yang digunakan pada internet Indihome rumahan sudah dilengkapi dengan menu security yang bisa anda atur seketat mungkin untuk menghindari pengguna jaringan wifi yang tidak anda kenal. Lain halnya kalau anda menggunakan jaringan WIFI untuk berbisnis seperti warkop, cafe, dll. Cara membatasi pengguna wifi kurang tepat anda terapkan karena bisa berimbas pada kunjungan bisnis anda.
Saat menerapkan cara membatasi pengguna wifi, kami menggunakan router Fiberhome. Nah untuk itulah artikel disini kami menggunakan router yang sama sebagai bahan tutorial.
Bagi anda yang menggunakan router yang berbeda, bisa saja letak menu atau pengaturannya berbeda dengan router Fiberhome namun jika anda bisa mengerti dan menganalisa masing-masing fungsi pada router anda, cara membatasi pengguna wifi ini bisa juga anda terapkan.
Daftar Isi Artikel
Cara Membatasi Pengguna WiFi Indihome
Untuk membatasi pengguna wifi, pada tutorial ini saya akan contohkan cara tersebut melalui router Fiberhome, berikut caranya.
1. Login ke Router Fiberhome
Biasanya untuk mengakses router anda harus menuliskan IP Adress pada browser. Untuk router Fiberhome, biasanya default IP Address yang digunakan adalah 192.168.1.1, kalau anda pengguna iconnet biasanya 192.168.18.1.
Baca:
1. Password Admin ZTE F660/F609 Terbaru
2. Password Admin FiberHome GPON HG6243C
2. Akses Menu Network Router FiberHome
Setelah anda berhasil mengakses router, anda akan melihat beberapa deretan menu, diantaranya, Status, Network, Security, Application, dan Management.
Untuk membatasi pengguna wifi, masuk ke menu Network > WIFI Control > Number of WIFI Connections.

Anda akan melihat kolom SSID yang sedang aktif. Secara default, SSID yang aktif pada router adalah SSID1. Isikan berapa perangkat yang anda izinkan untuk mengakses WIFI anda.
3. Ganti Pengaturan DHCP End IP
Masih di menu Network, Pilih LAN Settings yang berada di deretan menu wifi control. Anda akan melihat kolom DHCP setting yang berfungsi untuk mengonfigurasi parameter jaringan.
Agar cara nomer 2 diatas bisa maksimal, gantilah settingan DHCP Service pada kolom DHCP End IP.
Misalnya anda mengizinkan perangkat yang terkoneksi adalah 10 perangkat. Maka untuk DHCP End IP tambahkan angka 11 diujungnya. Kenapa harus 11, karena DHCP Start IP selalu dimulai dari angka 2.
Jadi, jika sebelumnya DHCP End IP anda adalah 192.168.1.2, untuk membatasi pengguna wifi tambahkan angka 11 diujung DHCP End IP sehingga menjadi 192.168.1.11, artinya anda hanya mengizinkan router untuk membagikan ip lokal untuk 10 perangkat saja.

Jika sudah selesai, jangan lupa klik “Apply“.
4. Reboot Router
Agar semua pengaturan diatas bisa befungsi, silahkan reboot router dengan cara remote acces dari browser anda. Caranya buka menu Management > Device Reboot > Reboot. Anda akan disconnect dan bisa anda reconnect kembali jika router sudah kembali aktif dengan sendirinya.
Sampai disini, cara membatasi pengguna wifi sudah selesai.












